Saturday, December 26, 2015

Naik Naik Ke Puncak Gunung....ed Mount Victoria Devonport

Mount Victoria Deponvort


Auckland adalah pulau yang penuh dengan bukit dan gunung gunung. Hingga sekarang, kita bisa lihat dengan jelas Kota Auckland, dengan liuk jalan naik turun bukit di pusat kota. Kali ini Queen akan bercerita tentang pengalaman naik turun gunung bukit dan gunung di Auckland, Selandia Baru..


Ehm, abi abi, queen mau lihat Auckland, tapi dari atas bukit bi, bisa bi....? si Abi sambil berpikir sejenak, bawah dua bocah ke puncak bukit dengan dorong stroller.....mari kita coba nak, jawab abi....


Kalau di rumah yai queen tinggal dekat sungai Musi, tinggal mandi dech di sungai......na di negri sebrang, Oklen, kebetulan, queen dan adilla tinggal di dekat pantai, dan pelabuhan, jadi kita tinggal jalan kaki 10 menit menuju terminal pelabuhan Ferry Building, dekat dengan Britomart station, lalu naik Kapal Ferry kesana. Mangcik (logat oom bahasa palembang), I want to go to Devonport, please which gate should I go? Mangcik handsome said, just wait for in gate 1 B ....xoxo

Sebelum masuk ke pelabuhan ferry, Queen dan abi foto dulu ni sama kapal pesiar guede dari Belanda, ni typical orang orang kaya jalan jalan membelah samudera dengan kapal mirip Titanic segede gaban ini...wow wow.....kapan ya Queen bisa naik ini, abi.....Abi jawab, bilang ke ummi, cari seminar ya ke Eropa sana.....then kita naik kapal ini...(mari berkhayal dulu)

Sambil ngayal...tuing toeng......orang orang dah mulai antri ke kapal Ferry...Nah queen, kita naik kapal pesiar kecil dulu ya......sebelum naik Kapal Titanic tadi.....!!!

Queen menanti sekitar 10 menit dan kapal ferrynya datang, akhirnya kita naik kapal juga ya, celotehnya dengan si adek dilla.....Sambil mengantri, queen digendong oleh abi, takut nyemplung katanya......

Perjalanan sekitar 10 menit, tibalah kami di Devonport, dermaga yang cantik muara menuju Mt Victoria. Fare cuma $ 3 kesini....Queen menyusuri jalan  Victoria Road dengan pemandangan cafe cafe dan toko sepanjang jalan menuju Mt Victoria. Ketika queen sampai di depan gunung, sambil lirik Dilla, dek, apakah abi dan ummi sanggup ya dorong kita hingga ke puncak gunung ini......dimana yang lain naik mobil untuk menuju puncak gunung, yang katanya kita akan melihat Auckland dari puncak....Mari kita doakan abi ummi sanggup ya dek...


Sambil berhenti beberapa kali, ummi bilang, berapa tikungan lagi ya queen kita sampai ke puncak...kita istirahat dulu ya....Setelah istirahat sejenak, kami melanjutkan lagi, sambil bernyanyi, naik naik ke puncak gunung, tinggi tinggi sekali....kiri kanan kulihat banyak  lautan terlempar luas ....aaa....Queen dan dilla harus berhenti beberapa kali, sambil menghela nafas (ummi abi maksudnya narik nafas panjanngg), dan kami menyemangati ummi abi, bentar lagi sampai bi, liat tu  ada kakek kakek yang turun dari gunung, dia aja bisa, masa ummi abi ndak bisa.......hihihi.....

Setelah melewati, beberapa tikungan ke puncak gunung Victoria, akhirnya, sampai juga di tujuan...Alhamdulillah...Subhanalla, Allahuakbar....Queen dan Dilla naik gunung kesekian kalinya, setelah ke Bogor dan Brastagi Medan ....










Angin di puncak Mt Victoria, cukup kencang, teman teman, queen harus berpengangan dengan abi nich , takut terbang.....walau sesekali, queen juga lari lari, sambil ummi teriak...queen queen.....pegang abi.....

Indahnyaya ciptaan Allahh SWT, terkadang masih heran queen dengan teman teman yang tidak percaya adanya Tuhan YME yang menciptakan alam semesta ini.....

















No comments:

Post a Comment